HUT KOTA MUNGKID KE-38, DISPETERIKAN BERPARTISIPASI SECARA VIRTUAL


Created At : 2022-03-23 00:00:00 Oleh : Admin sinakkan Dibaca : 524


Upacara HUT Kota Mungkid ke-38 oleh Dispeterikan


Dispeterikan_23/3, Bupati Magelang Zaenal Arifin gelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Mungkid ke-38 melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang yang dimulai pada 21-23 Maret 2022.

Menurut penjelasan Zaenal Arifin (HarianJogja.com_23/3) “bahwa saat ini masih dalam situasi Pandemi Covid-19, maka pelaksanaan Upacara Peringatan HUT Kota Mungkid sudah ketiga kalinya dilaksanakan secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat”. Oleh karena itu, Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magelang ikut berpartisipasi dalam upacara HUT Kota Mungkid ke-38 secara virtual di Ruang Aquatic Studio Dispeterikan Selasa, 22 Maret 2022 dengan mengenakan pakaian adat jawa.

Peserta upacara mengikuti serangkaian kegiatan secara khidmat dan sederhana. Dilanjutkan dengan potong tumpeng, yang kali ini diwakili oleh Sekretaris Dinas Fahrul Authon. “Potong tumpeng ini kita lakukan sebagai tanda rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan rahmat dan kesehatan yang selalu diberikan kepada kita semua,” tuturnya.

Lebih lanjut, Fahrul Authon menyampaikan bahwa pada kesempatan ini, mari kita bersama-sama memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar kita semua diberikan umur panjang yang bermanfaat dan dijauhkan dari Covid-19, sehingga kita dapat beraktifitas bersama seperti semula.



Penyerahan Potongan Tumpeng Pertama kepada Pegawai Termuda


“Potongan tumpeng pertama akan diberikan kepada pegawai termuda, yaitu Paulina Gressya dengan harapan dapat menjadi generasi penerus bangsa yang mempunyai karakter yang kuat, semangat nasionalisme, berjiwa saing, kreatif dan inovatif,” ungkapnya.


Usai upacara peringatan HUT Kota Mungkid, dilanjutkan mengikuti acara pengajian dengan pembicara KH Ahmad Muwafiq secara virtual di Ruang Aula Dinas Peternakan dan Perikanan. 


Sistem Informasi Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magelang dapat dilihat pada https://sinakkan.magelangkab.go.id/

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara