Menyelaraskan Program dan Kegiatan Melalui Forum Renja SKPD Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten


Created At : 2017-03-30 03:55:50 Oleh : Berita Terkait Tugas dan Fungsi Dibaca : 663





Dalam rangka sinkronisasi dan integrasi program kegiatan yang diusulkan oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten MagelangTahun 2018, Kamis (23/2) siang Forum SKPD Tahun 2018 digelar di Ruang Rapat Dinas Peternakan dan Perikanan . Forum SKPD sendiri adalah wadah bersama untuk membahas prioritas program dan kegiatan Dinas dengan SKPD lain , serta menyusun dan menyempurnakan Renja SKPD, dimana tata cara penyelenggaraannya difasilitasi oleh Sekretariat Dispeterikan dalam hal ini Subbag Program.
Dasar Hukum kegiatan ini yakni Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Dimana disebutkan bahwa Pemerintah Daerah wajib menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) yang berfungsi sebagai sebagai dokumen perencanaan daerah untuk periode 1 (satu) tahun. Tujuan Forum SKPD (menurut Pasal 145 Permendagri Nomor 54 tahun 2010) adalah sebagai berikut :
1.  menyelaraskan program dan kegiatan SKPD dengan usulan program dan kegiatan hasil Musrenbang Kecamatan;
2.  mempertajam indikator serta target kinerja program dan kegiatan SKPD sesuai dengan tugas dan fungsi SKPD;
3.  menyelaraskan program dan kegiatan antar SKPD dalam rangka optimalisasi pencapaian sasaran sesuai dengan kewenangan dan sinergitas pelaksanaan prioritas pembangunan Kabupaten Magelang; dan
4.  menyesuaikan pendanaan program dan kegiatan prioritas berdasarkan pagu indikatif untuk masing-masing SKPD.
Forum ini menjadi semacam uji publik atas rancangan kebijakan pelayanan SKPD dalam menangani dinamika dan aspirasi pelayanan para pemangku kepentingan SKPD, juga menjadi media komunikasi antara SKPD dengan para stake holder lainnya. Kesepakatan yang dihasilkan Forum SKPD dituangkan dalam Berita Acara dan menjadi acuan dalam penyempurnaan materi rancangan Renstra SKPD yang telah diverifikasi oleh Bappeda.
 
Forum SKPD terdiri dari Narasumber, Fasilitator, Penyelenggara dan Peserta yaitu kelompok sasaran pelayanan SKPD, kelompok yang memperoleh manfaat/dampak tidak langsung dari pelayanan SKPD, SKPD yang bersangkutan dan SKPD yang memperoleh manfaat dari pelayanan SKPD. Hadir dalam Forum SKPD tahun ini, Utusan BAPPEDA, Dinas Pertanian dan Pangan, Perwakilan Kecamatan,serta dari unsur Perguruan Tinggi diwakili oleh Politeknik Muhammadiyah Magelang.
 
Setelah pemaparan program kerja oleh Sekretaris Dinas, Ir. H. Fahrul Authon, para narasumber yang hadir kemudian mengkritisi materi yang ada. Usai diskusi panjang antara peserta dengan narasumber dan fasilitator, acara ditutup dengan penandatanganan berita acara kesepakatan hasil Forum SKPD Dinas Peternakan dan Perikanan. Penandatanganan dilakukan oleh Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan,Ir Sri Hartini; Unsur BAPPEDA Asep Rahmat,SP,M.Si; Dinas Pertanian dan Pangan diwakili oleh Nur Wahyu. H, SP, Unsur Kecamatan diwakili oleh Kecamatan Candimulyo, Untung Sujoko  ,perwakilan PDPP Kec Sawangan, Suyitno  dan Delegasi Masyarakat, Edi Nur Hasan dari desa Adikarto, Kecamatan Muntilan.
 
Adapun beberapa pokok kesepakatan hasil Forum SKPD Sekretariat DPRD antara lain, menyepakati program dan kegiatan prioritas dan indikator kerja yang disertai target diselaraskan dengan usulan kegiatan prioritas dari Musrenbang Kabupaten.
 
         







         




GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara